Mobil Hyundai Creta dengan Fitur Canggih Mendukung Selama Berkendara

Posted on

Mobil Hyundai Creta diperkenalkan secara resmi pertama kali oleh PT Hyundai Motors Indonesia pada event GIIAS 2021 kemarin. Mobil ini menjadi salah satu kendaraan yang menjadi kompetitor Honda HRV di segmen compact SUV berkapasitas 5 penumpang.

Salah satu keunggulan dari kendaraan SUV ini adalah harganya yang jauh lebih terjangkau ketimbang kompetitor dalam segmennya. Meski memiliki harga yang lebih terjangkau, Hyundai Creta mengusung sejumlah fitur canggih dan spesifikasi yang modern.

Mobil Hyundai Creta dengan Fitur Canggih Mendukung Selama Berkendara
hyundaimobil.co.id

Fitur-fitur Mobil Hyundai Creta

Hyundai Creta merupakan salah satu kendaraan roda empat jenis SUV yang meluncur pertama kali pada event GIIAS 2021. Kendaraan ini hadir dalam tujuh pilihan warna yang dapat Anda sesuaikan dengan selera. Ketujuh warna tersebut adalah dragon red pearl, silver metallic, titan grey metallic, creamy white pearl, galaxy blue pearl, midnight, glowing silver metalic, dan black pearl.

Selain itu, mobil ini juga menawarkan sejumlah varian, yaitu trend, style, active, dan prime. Adapun beberapa fitur unggulan membersamai kehadiran Hyundai Creta adalah sebagai berikut:

Air Purifier

Hyundai menyadari bahwa kebersihan udara dalam kabin adalah sebuah hal yang sangat penting. Oleh karena itu, Hyundai Creta ini mengusung fitur air purifier untuk menjamin kebersihan udara dalam kabin.

Dengan demikian, udara dalam kabin menjadi lebih bersih. Pengemudi dan penumpang pun bisa mendapatkan kualitas udara yang lebih sehat selama berada dalam mobil.

Fitur ini berada pada bagian konsol tengah agar dapat bekerja lebih maksimal untuk menyaring udara dalam kabin secara keseluruhan.

Sistem Audio BOSE

Mobil Hyundai Creta juga mengusung sistem audio BOSE dengan 8 buah speaker. Sistem audio ini berguna untuk memberikan pengalaman mendengarkan yang lebih baik dan jernih untuk memanjakan telinga.

Head Unit 8 inch dan Konektivitas untuk Smartphone

Speaker BOSE yang berjumlah 8 buah ini terhubung dengan sebuah head unit 8 inch yang memiliki fitur konektivitas smartphone. Dengan begitu, keberadaan sistem audio ini memungkinkan pengguna untuk mendengarkan musik atau audio lain dengan lebih mudah dan praktis.

Ventilated Seat

Di musim panas sekarang ini, Hyundai menghadirkan fitur terkini pada salah satu kendaraan SUV-nya ini. Fitur tersebut adalah ventilated seat yang memungkinkan adanya udara dingin keluar dari sela-sela kursi. Dengan begitu, pengemudi dan penumpang bisa merasakan udara sejuk secara keseluruhan.

Cluster 10,25 inch TFT

Hyundai Creta juga mengusung penggunaan layar pada setiap clusternya, sama seperti kebanyakan mobil Hyundai yang lain. Cluster 10,25 inch ini dapat menampilkan berbagai informasi dan mendukung kinerja dari fitur Hyundai SmartSense.

6 Airbag

Kelengkapan 6 airbag pada kendaraan SUV ini berguna untuk mengantisipasi ketika terjadi kecelakaan atau hal buruk lainnya. Setiap kabin terdapat sebuah airbag yang dapat menjadi bantalan halus untuk meminimalisir cedera.

Itulah beberapa fitur unggulan mobil Hyundai Creta yang dapat memberikan pengalaman berkendara lebih baik dan nyaman. Dengan fitur-fitur tersebut Anda bisa merasakan kenyamanan di setiap perjalanan, bahkan yang jaraknya jauh sekalipun.